GALAU..Gmana sich rasanya galau? kok aku belom pernah ngerasain yah? maybe karna hatiku always berbunga bunga?punya byk temen yg baik hati? atau karna aku manies (narsis kambuh ).
Kata GALAU emang ngetren di kalangan ABG labil utk mengekspresikan perasaan sedih,resah,gelisah karna masalah percintaan .Cailee bener gk sich? ngarang banget deh gue kayaknya.
Sejak Sule naik pamor dgn iklan Provider anti Galau,kata Galau jadi booming di taun 2012.Sampai2 segala sesuatu yg beraroma kesedihan selalu dikategorikan Galau.
Dan saking populernya kata Galau,banyak lagu lagu bertema Galau seliweran dijagad musik Indonesia.Hasilnya sungguh fantastik,Banyak grup band pendatang baru bisa langsung naik daun hanya karna ngebawain lagu yg super Galau. Mantappppp...
Bagi yg doyan berGalau party, simak 10 lagu ter-Galau yg ngetop sepanjang 2012
1.Cakra Khan - Hits HARUS BERPISAH
Ketika sebuah hubungan menjadi terasa hambar. Hal yang dahulu indah menjadi samar ketika hanya seorang saja yang bertahan memperjuangkan cintanya. Dan hingga pada akhirnya hubungan tersebut memang harus di sudahi.
Ku coba meraih mimpi/Kau coba ‘tuk hentikan mimpi/Memang kita takkan menyatu
2.Rumor - Hits Butiran Debu
Dalam dan begitu menyentuh ketika membaca lirik dari Butiran Debu milik Rumor. Cinta yang dijaga selama ini menjadi pahit dengan kenyataan yang menyakitkan. Seakan dunia terasa sepi dan semua menjadi gamang.
Hingga tiba saatnya aku pun melihat/Cintaku yang khianat, cintaku berkhianat
3.Noah - Hits Separuh Aku
Dan terjadi lagi/kisah lama yang terulang kembali/Kau terluka lagi/Dari cinta rumit yang kau jalani...
Cinta akan menjadi indah apabila kedua insan saling mengisi dan melengkapi. Seperti halnay dalam lagu NOAH berjudul Separuh Aku. Lagu ini menceritakan seseorang yang mencoba menyakinkan dambaan hatinya agar bisa saling mengisi dan bersama dalam suka dan duka.
4. Judika - Hits Bukan Dia Tapi Aku
Ku harus pergi meninggalkan kamu/Yang telah hancurkan aku/Sakitnya, sakitnya, oh sakitnya
Sebuah kalimat yang sederhana namun sangat dalam sekali maknanya. Terkadang cinta membuat kita berpikir di luar nalar, walau sering tersakiti. Tetap bertahan walau ada keinginan untuk meninggalkan semua, dan semua karena kekuatan cinta.
5.Glenn Fredly - Hits Luka Dan Cinta
Untuk urusan lirik puitis, Glenn Fredly adalah jagonya. Meski lagu ini bertemakan sedih, namun tak terdengar cengeng. Mungkin ini yang disebut sedih tapi gembira, pasalnay aransemen lagu ini cukup rancak dengan tempo up beat. Glenn seakan ingin keluar dari rasa sakit cinta yang mendera dan mencoba untuk bangkit kembali.
Bergeloralah hasrat ini, bergemerulah lara ini/Tuk maknai terdalamnya arti luka dan cinta.
6. Citra Scholastika - Hits Aku Pasti Bisa
Berlarut-larut dalam kesedihan selamanya memang tak baik. Kita harus bisa melupakan masa lalu dan melangkah untuk membuka lembaran baru. Keyakinan kita lah yang membuat semuanya terwujud dan lepas dari masa lalu,
Aku pasti bisa/Menikmati semua dan menghadapinya/Aku yakin pasti bisa.
7. Semmy Simorangkir -Hits Kesedihanku
Melupakan orang yang kita sayangi memang sangat berat. Semakin keras kita meluoakan, maka kiat bakal teringat terus. Menyesali semua yang ada dan seakan tak percaya dengan kenyataan bahwa jalinan kasih ini berakhir.
Engkau masih yang terindah/Indah di dalam hatiku/Mengapa kisah kita berakhir/Yang seperti ini...
8.Vicky Shu - Hits Kutunngu Kau Selalu
Meluluhkan hati seseoarang bukanlah perkara mudah. Terkadang ada tanda-tanda sebuah harapan walau entah bersambut atau hanya semu. Jatuh cinta memang membuat kita gila, kita rela menanti lama walau tak tahu seperti apa akhirnya.
Ku tak mengerti mengapa begini/Bagaimana caranya untukku memilikimu/Entah sampai kapan harus meyakinkan hatimu, hatimu
9.Raisha - Hits Apalah (Arti Menunggu )
Sekarang aku tersadar/Cinta yang ku tunggu tak kunjung datang/Apalah arti aku menunggu/Bila kamu tak cinta lagi
Sebuah dilema besar, di mana kita dihadapkan pada sebuah pilihan untuk menunggu sebuah harapan atau pergi. Dan ketika panantian tersebut akhirnya tak membuahkan hasil dan tanpa harapan. Tersadarkan oleh realita bahwa cinta itu kini telah usai.
Sekarang aku tersadar/Cinta yang ku tunggu tak kunjung datang/Apalah arti aku menunggu/Bila kamu tak cinta lagi.. Meski pedih bait ini terasa manis ketika dibawakan oleh Raisa.
10.Homogenic -Hits Tak Kan Berhenti Sampai Disini
Coba Hentikan Waktu/Mengejar, Mengejar Bayangmu/Coba Hentikan Waktu, Selalu, Selalu Denganmu/Takut Kehilanganmu
Terkadang kita dihinggapi perasaan takut kehilangan oarang yang kita sayang. Wajar sebenarnya, namun tak ingin kehilangan seseorang bukan berartii menjadi pribadi posesif yang mengekakng. Setidaknya kita bisa memberikan dan menaruh perhatian pada pasangan kita tanpa kahwatir akan berpindah ke pria yang lain. Homogenic memberikan sebuah lagu yang indah dengan lirik bagus dan alunan beat elektornik yang menghentak.
Dari 10 Hits lagu di atas,mana lagu Galau favoritemu sobat?????
Iwak peyek Atau cinta satu malam ?? hehehhehe
( sorry, admin lagi Gelo bukan Galau )
Happy Galau Forever yah..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Kritik Dan Saran via Email : rnfitri1979@gmail.com
Terima Kasih Atas Komentar Kerennya Sobat..